Sushi adalah salah satu makanan khas Jepang yang cukup populer di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Hidangan sushi sangat digemari oleh semua kalangan, mulai dari anak muda hingga orang tua. Tidak heran jika bisnis ini memiliki potensi yang cukup menjanjikan.
Ya, apalagi kalau bukan sushi! Sushi identik dengan nasi berkulit rumput laut. Namun faktanya, sushi memiliki beragam bentuk, lho! Meski berasal dari Jepang, namun saat ini sushi dapat dengan mudahnya kita temukan hampir di seluruh dunia tak terkecuali Indonesia, khususnya Jakarta.
Tak perlu jauh-jauh pergi ke Jepang, sekarang kamu dapat menikmati sushi khas Jepang yang recommended di Tanah Air khususnya Ibu Kota Jakarta. Di bawah ini akan kami ulas sederet restoran Sushi enak di Jakarta yang wajib kamu coba! Yuk, simak ulasannya berikut ini!
1. Sushi Tei
Sushi enak di Jakarta yang pertama ada Sushi Tei. Rasanya yang enak menjadikan sushi ini cukup terkenal di Jakarta bahkan Indonesia sehingga Sushi Tei membuka beberapa cabang lain di luar Jakarta. Harganya yang affordable, menjadi nilai lebih dari Sushi Tei ini.
Ada yang unik di Sushi Tei ini karena bagi kamu yang tengah berulang tahun, kamu bisa mendapatkan free sushi birthday lengkap dengan lilinnya! Unik, bukan? Tempat makannya bersih dan nyaman sehingga kamu akan dibuat betah makan di Sushi Tei ini.
- Alamat: Mal Kelapa Gading 3, Lantai 3, The Attic Garden, Jl. Kelapa Gading Boulevard, Kelapa Gading, Jakarta Utara
- Telepon: 02145876410
- Jam operasional: Senin-Minggu (10.00-22.00)
- Kisaran harga: Rp100.000 – Rp200.000
- Cabang lainnya: Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Depok, Bekasi, Tangerang, Bandung.
Baca Juga: 5 Cara Membuat Sushi yang Enak dan Praktis
2. Sushi Hiro
Sushi Hiro juga tak boleh ketinggalan untuk kamu kunjungi. Menu yang ditawarkan Sushi Hiro cukup beragam mulai dari Hiro Deluxe Sushi hingga Salmon Metai Roll dengan rasa yang khas. Restorannya tergolong rapi dan nyaman sehingga cocok kamu jadikan sweet escapemu.
Untuk sekedar makan dan bersantai, Sushi Hiro ini amat direkomendasikan untukmu. Dengan ornamen-ornamen Jepang yang khas, makan di Sushi Hiro mampu membuatmu merasa makan Sushi langsung di Jepang, lho! Penasaran kan bagaimana sensasinya? Maka dari itu jangan lewatkan restoran sushi yang satu ini, ya!
- Alamat: Jl. Suryo No. 24, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
- Telepon: 021 72800108
- Jam operasional: Senin-Minggu (11.00-22.00)
- Kisaran harga: Rp100.000 – Rp200.000
- Cabang Llainnya: Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat.
3. Genki Sushi
Jika kamu gemar lunch ataupun dinner diluar, Genki Sushi ini wajib kamu kunjungi. Rasakan hidangan berbagai macam sushi yang unik dan ramah kantong hanya di Genki Sushi. Harganya yang cukup murah meriah, menjadi nilai plus bagi restoran Jepang yang satu ini.
Tak hanya itu, interior restorannya pun sangatlah keren dibalut hiasan-hiasan khas Jepang yang kental. Genki sushi menjadi salah satu restoran yang menyediakan layanan secara self service menggunakan gadget yang disediakan. Setiap makanan yang dipesan, akan diantar oleh kereta mainan yang lucu dan unik.
- Alamat: Plaza Senayan, The FoodHall Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
- Telepon: 021 57900063
- Jam Operasional: Senin-Minggu (10.00-22.00)
- Kisaran Harga: Rp. 100.000 – Rp. 200.000
- Cabang Lainnya: Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Bekasi, Depok, Bandung.
4. Nama Sushi
Restoran Jepang yang satu ini, “Nama Sushi” namanya. Nama Sushi terkenal sebagai restoran Jepang yang menyajikan makanan dengan bahan berkualitas dan tentunya fresh. Berbagai olahan makanan khas Jepang hingga perpaduan dengan western ada di Nama Sushi.
Sushi yang dihidangkan memiliki cita rasa gurih yang khas terutama potongan ikan Salmonnya yang benar-benar segar. Pelayanan di restoran yang satu ini tak lagi di ragukan keramahannya. Selain itu, Nama Sushi memiliki interior yang unik dimana dindingnya dipenuhi gambar sushi yang menggugah selera.
- Alamat: Emporium Pluit Mall, Lantai Ground, Jl. Pluit Selatan Raya, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara
- Telepon: 021 66676521, 081510021024
- Jam operasional: Senin-Minggu (10.30-22.00)
- Kisaran harga: Rp. 100.000 – Rp. 200.000
- Cabang lainnya: Jakarta Selatan
5. Sushi Sei
Sushi Sei menjadi salah satu restoran sushi authentic di Jakarta yang wajib kamu kunjungi. Seluruh hidangan yang ditawarkan Sushi Sei tentunya fresh dan memiliki cita rasa khas Jepang yang kental. Saking terkenalnya, bahkan restoran ini selalu dipenuhi pelanggan setiap harinya.
Maka dari itu, untuk bisa makan di Sushi Sei, kamu harus pintar memilih waktu, ya agar tidak mengantri lama. Rata-rata pelanggan Sushi Sei adalah orang asli Jepang dan para pencinta Sushi authentic. Pelayanan di Sushi Sei sangatlah bintang lima dengan penyajian makanan yang tergolong cepat.
- Alamat: Plaza Senayan, Lantai 4, Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
- Telepon: 021 5725510, 021 5725520
- Jam operasional: Senin – Jumat (11:30 – 14:00, 17:30 – 22:00), Sabtu – Minggu (11:30 – 22:00)
- Kisaran harga: Rp. 100.000 – Rp. 200.000
- Cabang lainnya: –
6. Sushi Matsu
Sekali makan di Sushi Matsu, dijamin akan membuatmu merasa ketagihan sehingga ingin terus menerus berkunjung. Sushi Matsu menawarkan beragam jenis sushi dengan plate unik saat dihidangkan. Selain rasanya yang bintang lima, potongan ikan pada setiap sushi yang disajikan sangatlah tebal dan lembut.
Meski daging ikannya tebal dan fresh, akan tetapi tak menimbulkan bau amis, kok. Terdapat beberapa outlet Sushi Matsu di Jakarta, namun Sushi Matsu senopati lebih recommended karena tempatnya lebih luas lengkap dengan ruangan VIP. Selain itu, fasilitas lain seperti free wifi, dijamin akan membuatmu semakin betah disana.
- Alamat: Jl. Suryo No. 2, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
- Telepon: 021 5203062, 08119428800
- Jam Operasional: Senin – Jumat (11:00 – 14:30, 17:30 – 22:00), Sabtu – Minggu (11:00 – 22:00)
- Kisaran Harga: Rp. 100.000 – Rp. 200.000
- Cabang Lainnya: Jakarta Pusat, Tangerang.
7. Sushi Sen
Bagi kamu pencinta makanan Jepang, rasanya kurang lengkap jika restoran Jepang yang satu ini terlewatkan begitu saja. Bernama “Sushi Sen”, restoran Jepang yang satu ini menawarkan menu ala Jepang yang variatif, tak terkecuali sushi. Kualitas bahan terutama ikan yang digunakan tak diragukan lagi kehigenisannya.
Bahkan untuk mengontrol kualitas bahan yang digunakan, Sushi Sen mendatangkan langsung chef dari Jepang, lho! Selain rasa hidangannya yang dapat membuatmu ketagihan, tempatnya nyaman dengan pendingin ruangan yang menyejukkan, akan membuat suasana makanmu semakin asyik.
- Alamat: Ruko Crown Golf, Blok B No. 1, Bukit Golf Mediterania, Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara
- Telepon: 021 22512669
- Jam operasional: Senin – Kamis (11:00 – 22:00), Jumat – Sabtu (11:00 – 22:30), Minggu (11:00 – 22:00)
- Kisaran harga: Rp. 100.000 – Rp. 200.000
- Cabang lainnya: –
8. Tom Sushi
Tom Sushi selalu berhasil membuat para konsumennya ketagihan berkat rasa sushinya yang menggugah selera. Tom Sushi menjadi salah satu restoran sushi enak dengan harga yang affordable. Rata-rata harga pada setiap menunya adalah 10-20 ribuan saja! Sangat ramah kantong, bukan?
Untuk mampir ke Tom Sushi, disarankan untuk datang diluar jam makan, ya karena saat jam makan tiba, Tom Sushi selalu dipenuhi para pelanggan setianya. Tempatnya yang nyaman lengkap dengan pelayanan yang responsif pasti akan membuatmu ingin berkunjung kembali ke Tom Sushi.
- Alamat: Grand Indonesia Mall, Lantai Lower Ground, East Mall Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat
- Telepon: 021 23580732
- Jam operasional: Senin – Minggu (10:00 – 22:00)
- Kisaran harga: Rp. 50.000 – Rp. 100.000
- Cabang lainnya: Jakarta Utara